Lapas Jombang ikut Memeriahkan Hari Kemenkumham dengan mengikuti acara “Fun Bike” dan Sosialisasi yang diadakan Oleh Kantor Wilayah Jawa Timur



Banyuwangi – Kemarin Tepatnya, Hari Senin (24/07) Lapas Kelas IIB Jombang ikut serta dalam memeriahkan Hari Kemenkumham ke-78. Margono selaku Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Jombang mengikuti kegiatan yang diadakan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur yang mengadakan kegiatan Fun Bike, Penyerahan Bantuan Sosial Pengentasan dan Pencegahan Stunting, Pembukaan Layanan Kumham Bergerak, Touring Kumham Peduli, Penguatan Tugas dan Fungsi, dan Tenis Lapangan. Kegiatan ini diikuti oleh Jajaran PIMTI dan pegawai baik yang berada di Kantor Wilayah ataupun di UPT.



Kegiatan ini diawali dengan Fun bike yang dibuka oleh Drs. Imam Jauhari, M.H. selaku Kakanwil Jawa Timur dan didampingi oleh Para Pimpinan Tinggi Pratama, serta Kepala Unit Pelaksana Teknis. Dalam pembukaannya beliau menjelaskan bagaimana alur kegiatan yang akan dilaksanakan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Pejabat daerah di Banyuwangi, dan para Kepala Unit Pelaksana Teknis yang bisa meluangkan waktu untuk hadir di Rangkaian kegiatan Hari Kemenkumham ke 78 Ini. Kegiatan ini kita awali dengan olahraga yaitu Fun Bike. Saya berharap dengan Fun Bike ini kita juga bisa membuat semangat untuk kegiatan selanjutnya yang sifatnya pelayanan kepada Masyarakat” pungkas beliau.



Beliau juga memberikan arahan kepada para peserta kegiatan untuk selalu berhati – hati dalam melaksanakan kegiatan.

“Saya berharap dengan dilaksanakan rangkaian acara kegiatan ini, semoga kedepannya membuat kita Kementerian Hukum dan HAM wilayah Jawa Timur dapat lebih solid, berprestasi dan selalu ber inovasi serta terhindar dari hal hal negatif. Saya juga mengingatkan kepada para peserta untuk tetap selalu berhati hati dalam setiap kegiatan yang akan dilaksanakan agar ketika telah selesai kegiatan dapat ber aktivitas di kantor masing- masing” ujar beliau.



Setelah kegiatan Fun Bike, Kegiatan selanjutnya yang dilaksanakan adalah Bakti Sosial Pengentasan dan Pecegahan Stunting. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Kemenkumham Kantor Wilayah Jawa Timur terhadap gizi masyarakat sekitar daerah Banyuwangi. Kakanwil Jawa Timur mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pencegahan dini dari kekurangan gizi terhadap masyarakat sekitar.

“Kegiatan Bakti Sosial ini merupakan langkah dini atau deteksi dini terhadap Stunting di wilayah sekitar Banyuwangi, perlu diingat bahwa kegiatan Pengentasan dan pencegahan stunting ini penting untuk dilakukan, agar kita bisa lebih peduli terhadap perkmbangan dan pertumbuhan dari Anak anak kita juga dan masyarakat daerah di Wilayah Banyuwangi ini” pungkas beliau.

Lebih baru Lebih lama